Rumus Himpunan dan Diagram Venn

Pada postingan kali ini, saya akan memposting tentang rumus himpunan dan diagram Venn. Sebelum masuk ke rumus-rumusnya, bagaimana kabar Gengs hari ini? Semoga kita selalu dalam lindungan Tuhan yang Maha Esa.
 
Postingan kali ini akan membahas pengertian himpunan, macam-macam himpunan dan diagram Venn. Untuk rumus-rumus operasi pada himpunan, akan saya posting di lain kesempatan.
 

Himpunan

Pengertian Himpunan

Himpunan adalah kumpulan benda-benda atau objek yang dapat didefinisikan dengan jelas.
 
Himpunan dilambangkan dengan huruf besar. Misal: A atau B atau C dan lain-lain.
 
Suatu himpunan, anggota-anggotanya dinyatakan dengan menggunakan tanda kurung kurawal ({})
Contoh:
A={x|x≤4, x bilangan cacah}
 
Untuk menyatakan suatu benda atau objek adalah anggota himpunan digunakan lambang ∈ dan jika bukan anggota himpunan dilambangkan ∉.
B={1≤x≤7, x ∈ bilangan real}
 
Macam-macam Himpunan
1. Himpunan Terhingga
Contoh: P={2,4,6,8,10}
2. Himpunan tak terhingga
Contoh: R={1,2,3,4,5,…}
3. Himpunan kosong, dilambangkan dengan {} atau ∅.
Q={bilangan genap yang habis dibagi lima}
4. Himpunan semesta, dilambangkan dengan ‘S’
5. Himpunan yang saling ekuivalen
6. Himpunan bagian, dilambangkan dengan ⊂.
Contoh:
A={1,2,3}
B={1,2,3,4,5,6}
Maka A⊂B
Banyak himpunan bagian daru A adalah 2ⁿ⁽ᵃ⁾. Dengan n(A)=banyaknya anggota himpunan A.
 
Untuk menentukan banyaknya himpunan bagian dari suatu himpunan dapat menggunakan pola bilangan segitiga pascal.


Himpunan kosong merupakan himpunan bagian dari setiap himpunan.
 

Diagram Venn

Diagram Venn adalah diagram untuk menggambarkan visual suatu himpunan atau hubungan antara himpunan.
 
Aturan dalam membuat diagram Venn:
1. Himpunan semesta digambarkan dengan persegi panjang, pada pojok kiri atas diberi simbol S.
2. Setiap himpunan yang dibicarakan ditunjukkan dengan kurva tertutup sederhana.
3. Setiap anggota himpunan ditunjukkan dengan noktah atau titik.
Contoh:
S={1,2,3,4,5,6,7,8,9}
A={2,3,5,7}
B={1,3,5,7,9}
Diagram Vennnya:


Bagaimana Gengs? Mudahkan materinya!
Bagi Gengs yang mau berlatih mengerjakan soal-soalnya, akan saya posting di postingan selanjutnya.

Semoga Bermanfaat

sheetmath

Tinggalkan Balasan

Kembali ke atas