Materi Matematika SMA-Komposisi Fungsi dan Invers Fungsi

Kesempatan kali ini kita akan membahas materi matematika SMA tentang komposisi fungsi dan invers fungsi. Sebelum kita masuk ke inti pembahasan, kita akan pelajari terlebih dahulu apa itu Fungsi. 

FUNGSI

Diketahui dua himpunan tak kosong sebut saja himpunan A dan himpunan B. Fungsi (pemetaan) dari himpunan A ke himpunan B merupakan relasi yang memasangkan setiap anggota himpunan A dengan tepat ke satu anggota pada himpunan B. Suatu fungsi dari himpunan A ke himpunan B dinotasikan f: A –> B (artinya: fungsi f memetakan setiap anggota himpunan A dengan tepat satu anggota himpunan B).
 
Himpunan A disebut daerah asal (domain), himpunan B disebut daerah kawan (kodomain). Himpunan dari anggota himpunan B yang mempunyai pasangan dengan anggota himpunan A disebut daerah hasil (range).
 

KOMPOSISI FUNGSI

Pengertian
Misalkan fungsi f dan g dua fungsi sembarang yang masing-masing fungsi terdefinisi pada daerah asalnya, maka komposisi fungsi f dan g dituliskan g o f. Didefinisikan:
(g o f)(x) = g(f(x)) sebalikan pun  (f o g)(x) = f(g(x)) dimana untuk setiap x Є Dg
 
Sifat-Sifat Komposisi Fungsi
1. Komposisi fungsi tidak bersifat komutatif. (f o g)(x) # (g o f)(x)
2. Komposisi fungsi bersifat asosiatif. (f o (g o h))(x) = ((f o g) o h)(x)
3. Terdapat unsur identitas yaitu fungsi identitas I(x) = x
(f o I)(x) = (I o f )(x) = f(x)
 

FUNGSI INVERS

Pengertian
Fungsi f: A –> B memetakan setiap anggota himpunan A ke anggota himpunan B (A dan B berkorespondensi satu-satu). Invers dari fungsi f ditulis f¯¹ merupakan balikan fungsi tersebut yaitu relasi yang memetakan anggota himpunan B ke anggota himpunan A. Dengan kata lain, daerah hasil f(x) merupakan daerah asal bagi f¯¹(x) dan daerah asal dari f(x) merupakan daerah hasil bagi f¯¹(x).
 
Menentukan Invers Fungsi
Berikut ini langkah-langkah menentukan invers fungsi.
1. Misalkan f(x) sebagai variabel y, misal f(x) = ax+b menjadi y = ax+b
2. Selesaikan persamaan y=f(x) sehingga diperoleh x sebagai fungsi dari y atau x = f¯¹(y)
3. Ganti variabel y pada f¯¹(y) dengan x sehingga diperoleh f¯¹(x) yang merupakan invers dari f(x).
 
Sifat-Sifat Invers Fungsi
1. Jika f dan g fungsi bijektif, berlaku:
(f o g)¯¹(x) =  (g¯¹ o f¯¹)(x)
(g o f)¯¹(x) =  (f¯¹ o g¯¹)(x)
2. Jika f, g dan h fungsi bijektif, berlaku:
(f o g o h)¯¹(x) =  (h¯¹ o g¯¹ o f¯¹)(x)
 

GRAFIK FUNGSI

Suatu fungsi dapat dinyatakan dengan grafik pada bidang koordinat. Caranya dengan membuat pasangan berurut (x,y) dengan y = f(x) terlebih dahulu. Artinya, daerah asal fungsi diletakkan pada sumbu X, sedangkan daerah kawan diletakkan pada sumbu Y. letakkan setiap pasangan berurutan (x,y) pada bidang koordinat, lalu menghubungkannya dengan kurva mulus. Makin banyak titik (x,y) yang digunakan, tampilan grafik fungsi akan makin mendekati yang sebenarnya.
 
Semoga bermanfaat.

sheetmath

Tinggalkan Balasan

Kembali ke atas